Butuh banyak sumber jurnal ilmiah untuk menyelesaikan tugas paper atau skripsi?
Selain bikin pusing, deadline tugas yang sudah mepet banget pastinya juga membuat Anda stress, apalagi jika Anda belum menemukan sumber yang pas buat dijadikan referensi. Beruntung, saat ini ada banyak situs jurnal ilmiah untuk mahasiswa yang bisa Anda manfaatkan.
Bisa diakses secara gratis, situs yang akan kami ulaskan berikut juga menyajikan sumber yang cukup komplit.
Situs Jurnal Ilmiah Untuk Mahasiswa yang Bisa Diakses Gratis 2023
ResearchGate
Ini adalah situs jurnal ilmiah untuk mahasiswa terbaik pertama yang sering dijuluki sebagai tempat berkumpulnya para peneliti dunia. Sebab, selain difungsikan sebagai tempat cari referensi jurnal ilmiah, situs web tersebut juga bisa diakses dengan bebas. Uniknya, Anda juga bisa mengajukan pertanyaan ke public dan berdiskusi dengan peneliti lain tentang penelitian yang sedang Anda kerjakan.
Sayangnya, tidak semua jurnal yang tersedia di dalamnya bisa didapatkan secara gratis. Ada beberapa jurnal yang berbayar.
ERIC
Disebut juga dengan Education Resources Information Center, inilah situs jurnal ilmiah gratis dan terbaik yang memungkinkan Anda untuk mencari jurnal berdasarkan topic materi yang dibutuhkan.
Tidak hanya jurnal ilmiah saja, di situs web tersebut juga tersaji berbagai literature atau e-book yang bisa Anda download secara cuma – cuma. Namun ada hal yang penting untuk diketahui, yaitu jurnal dan e-book yang tersedia di situs tersebut tidak semuanya gratis. Meski demikian, jurnal gratis yang ada di dalamnya juga memiliki pilihan yang beragam.
DOAJ
Ini adalah website pencari jurnal ilmiah terbaik untuk mahasiswa yang bisa diakses secara bebas dan gratis.
Situs tersebut akan memberikan alamat website untuk cari jurnal ilmiah yang sifatnya open access, sehingga Anda bisa mendownloadnya secara bebas dan gratis. Anda bisa cari jurnal berdasarkan topic subjek atau langsung mengetikkan toko di kolom pencarian. Jika tertarik untuk cari sumber referensi lewat website ini, Anda bisa mengaksesnya di Android atau pun PC.
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang situs jurnal ilmiah untuk mahasiswa yang bisa diakses gratis 2023. Semoga bermanfaat.
Sumber :